Tidak tampak..bukan berarti tidak ada..

Tuesday, May 22, 2012

AUSTRALIAN MATHEMATICS COMPETITION (AMC) 2012



UNDANGAN AUSTRALIAN MATHEMATICS COMPETITION 2012

Australian Mathematics Competition (AMC) adalah sebuah kompetensi tahunan yang telah berlangsung selama 34 tahun dan diikuti oleh puluhan ribu siswa dari 40 negara merupakan sarana pengenalan soal bertaraf internasional dengan bobot soal yang sangat baik.

Adapun keistimewaan dari AMC adalah:
1. Soal berjenjang dari kelas 3 SD sampai 3 SMA. Khusus untuk kelas 3-6 SD terdapat terjemahan soal dalam bahasa Indonesia.
2. Setiap peserta akan mendapatkan sertifikat dilengkapi dengan hasil detail yang menunjukan kemampuan siswa dalam penyelesaian soal dan dilengkapi dengan rank statistik
3. Soal cerita yang lucu dan menarik, merupakan hasil pemikiran guru dan akademisi matematika bertaraf internasional.

Pada penyelenggaraan AMC 2012 akan diselenggarakan serentak diseluruh dunia pada Kamis, 2 Agustus 2012 pk. 14.00 - 16.30 (waktu Indonesia).
Tempat pelaksanaan untuk kota Bandung dan sekitarnya:  SD Muhammadiyah 7, Jl. Kadipaten Raya No. 4-6 Antapani Bandung
Biaya Pendaftaran: Rp. 175.000/orang (dilengkapi dengan contoh soal AMC th. 2011)
Kontak: Noviani Arifina (08562152748)
BATAS WAKTU PENDAFTARAN: Jumat, 15 Juni 2012 pk. 10.00
dengan menyertakan data: Nama siswa, kelas, tgl lahir, nama sekolah, no tlp siswa/orang tuanya, no tlp sekolah.

Peralatan
Penggunaan alat hitung (kalkulator) tidak diperkenankan. Penggunaan kamus diperbolehkan setelah sebelumnya diperiksa oleh pengawas. Seluruh jawaban harus menggunakan pensil 2B dengan persiapan penghapus yang diperuntukan bagi pensil 2B.

Materi soal dan penilaian
Jumlah soal yang diberikan adalah 25 pilihan ganda dengan 5 kemungkinan jawaban, dan dilanjutkan dengan 5 soal isian singkat. Waktu pengerjaan adalah 50 menit untuk tingkat SD, dan 75 menit untuk tingkat SMP dan SMA. Soal diberikan dari yang paling mudah dan terus berjenjang hingga yang sulit. Soal no 1-10 masing-masing bernilai 3, no 11-20 masing-masing bernilai 4, no 21-25 masing-masing bernilai 5, no 25-30 bernilai 6, 7, 8, 9, 10 secara berurutan. Tidak ada pengurangan nilai untuk jawaban yang salah. Nilai maksimal yang mungkin didapat oleh seorang peserta adalah 135.

Jenjang kelas 
Australian Mathematics Competion dibagi berdasarkan beberapa divisi, mulai dari kelas 3 SD hingga 3 SMA yang dikelompokan berdasarkan jenjang kelas.
1. Kelas 3 dan 4 Division: Midle Primary
2. Kelas 5 dan 6 division : Upper Primary
3. Kelas 7 dan 8 Division : Junior
4. Kelas 9 dan 10 Division : Intermediate
5. Kelas 11 dan 12 Division : Senior

Pengharagaan
Hasil pekerjaan dari seluruh dunia akan dikirim ke Australian Mathematics Trust, Australia dan akan diperiksa dalam waktu +/- 60 hari kerja. Seluruh peserta akan mendapatkan sertifikat serta penilaian atas hasil pekerjaan dengan kriteria:
1. PRIZE diberikan kepada satu diantara 300 peserta di tingkatan kelasnya
2. HIGH DISTINCTION diberikan kepada 2% peserta terbaik di tingkatan kelasnya
3. DISTINCTION diberikan kepada15% peserta terbaik di tingkatan kelasnya
4. CREDIT diberikan kepada 50% peserta terbaik di tingkatan kelasnya
5. PROFICIENCY diberikan kepadapeserta yang mencapai nilai minimal yang ditentukan, namun tidak mendapat penghargaan CREDIT atau yang diatasnya
6. PARTICIPATION diberikan kepada peserta lainnya
7. PRUDENCE diberikan kepada peserta dengan jawaban benar berurutan terbanyak
8. MEDALS diberikan kepada1 diantara 10.000 peserta di kelas 7 (Junior) atau diatasnya secara menyeluruh (internasional)
9. Peter O’Halloran Award diberikan kepada peserta yang berhasil meraih Perfect Score

Smoga acara ini bermanfaat untuk kemajuan siswa/siswi Indonesia. Amiin :)

Link terkait: KPM (Klinik Pendidikan MIPA) dan Australian Mathematics Trust
=======================================================================
Acara telah selesai diselenggarakan, terimakasih atas partisipasinya, sertifikat sudah dapat diambil :)